Pelalawan, Riauoke.com – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Pelalawan melaksanakan kegiatan pengenalan zakat dan sedekah kepada generasi milenial. Acara ini berlangsung pada Kamis, 11 Juli 2024, bertempat di aula kantor Desa Langkan, Kecamatan Langgam. Sasaran utama dari kegiatan ini adalah siswa/i SMA Negeri 2 Langgam.
Acara tersebut dihadiri oleh H. Eddi Amran, Lc., MA selaku Wakil Ketua I Bidang Pengumpulan, Jumaidi, A.Mk selaku Wakil Ketua Bidang Keuangan dan Pelaporan, serta perwakilan dari Pemerintah Desa Langkan. Julianto Akbar, M.Pd, menjadi pembicara utama yang menjelaskan kedudukan, fungsi, dan manfaat zakat dan sedekah bagi masyarakat Kabupaten Pelalawan.
Julianto Akbar, M.Pd, dalam presentasinya, menyampaikan pentingnya zakat dan sedekah serta bagaimana keduanya dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. Beliau juga menekankan peran aktif generasi muda dalam mendukung program-program sosial BAZNAS untuk menciptakan masyarakat yang lebih sejahtera dan berkeadilan.
"Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan wawasan dan inspirasi kepada para siswa/i tentang pentingnya zakat dan sedekah. Generasi muda memiliki peran penting dalam pembangunan sosial dan ekonomi melalui kontribusi mereka dalam program-program zakat dan sedekah," ujar H. Eddi Amran, Lc., MA.[]rls
Monday, 10 February 2025